Senin, 25 September 2023

TEMA 2 SUBTEMA 4 PB 5

Kelas : 2 B

Tema  : 2 Bermain di Lingkunganku

Subtema :  4 Bermain di Tempat Wisata

Pembelajaran :  5

KD                          :  PPKn (3.2) Matematika (3.4) B.I (3.2)

Tabik pun sholih sholiha kelas 2B, bagaimana kabarnya?  Semoga selalu sehat dan semangat ya😊 

Sebelum belajar, mari kita menyimak tausiyah, melaksanakan sholat dhuha dan muroja'ah.

Tujuan Pembelajaran : 

1. Peserta didik dapat mengelompokkan berbagai hal yang harus dilakukan dalam kehidupan sehari-hari di tempat wisata dengan cermat.

2. Peserta didik dapat melaporkan hasil pengamatan sederhana tentang keragaman benda di lingkungan sekitar menggunakan bahasa Indonesia yang tepat dengan percaya diri.

3. Peserta didik dapat menyatakan kalimat matematika yang berkaitan dengan masalah tentang pembagian dengan cermat.

Ringkasan Materi

Muatan PPkN

Menyebutkan Hal yang Harus dan Tidak Boleh Dilakukan di Tempat Wisata

Contoh hal yang harus dilakukan di tempat wisata :

  •     Membuang sampah di tempat sampah
  •     Menjaga kebersihan tempat wisata

Contoh hal yang tidak boleh dilakukan di tempat wisata :

  • Menginjak rumput dan memetik tanaman
  • Membuang sampah di sembarang tempat.

Menyebutkan Hal yang Harus dan Tidak Boleh Dilakukan di Rumah

Contoh hal yang harus dilakukan di rumah :

  • Menjaga kebersihan kamar
  • Membantu ibu membersihkanrumah

Contoh hal yang tidak boleh dilakukan di rumah :

  • Tidur sampai larut malam
  • Membuang sampah sembarangan.

Menyebutkan Manfaat Mematuhi dan Tidak Mematuhi Aturan di Tempat Wisata

Manfaat mematuhi aturan di tempat umum :

  • Antrian pengunjung menjadi teratur
  • Menjaga keselamatan dan kenyamanan sesama pengunjung
  • Lingkungan menjadi bersih dan nyaman.

Manfaat tidak mematuhi aturan di tempat umum :

  • Tempat wisata tidak teratur saat mengantre
  • Lingkungan menjadi tidak nyaman

Muatan Bahasa Indonesia

Menuliskan cirri-ciri Benda Berdasarkan Pengamatan

Cirri-ciri benda meliputi bentuk, warna, wujud dan kegunaannya. 

Untuk dapat menuliskan benda dengan baik, lakukan pengamatan dengan teliti.


Menuliskan Ciri-ciri Benda Hasil Pengamatan

Ada berbagai benda di sekitar kita. Cirri-ciri benda di sekitar kita bermacam-macam. 

Kita dapat melakukan pengamatan untuk mengetahui cirri-ciri benda.



Muatan Matematika

Perhatikan contoh berikut!

Bu guru membagikan 24 kertas kepada tiga kelompok siswa.

Kertas tersebut dibgi lagi kepada dua anggota kelompoknya.

Berapa lembar kertas yang diterima setiap anggota kelompok?

Penyelesaian :

24 : 3 : 2 = …

Tahap 1 = 24 : 3 = 8

              = 24 – 3 – 3 – 3 – 3 – 3 – 3 – 3 – 3 = 0

              = 24 : 3 = 8

Tahap 2  = hasil dari pembagian pertama kemudian dibagi dengan bilangan berikutnya.

8 : 2 = 4

Jadi, kertas yang diterima oleh setiap anggota kelompok adalah 4 lembar.

Menghitung Hasil Pembagian Dua Bilangan

Perhatikan contoh berikut!

52 : 13 = …

Penyelesaian :

52 – 13 – 13 – 13 – 13 = 0

Ada 4 kali pengurangan sampai 0

Jadi, hasil dari 52 : 13 = 4

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Indahnya saling berbagi KELAS V A

Hari/Tgl            : Rabu, 13 November 2024 Kelas                 : V  Tema                 : Indahnya saling berbagi Topik                ...