Hari: Senin, 02 Desember 2024
Kelas: IV
Mata Pelajaran: Pendidikan Agama Islam
Materi: KISI-KISI SAS
Tujuan Pembelajaran
1. Peserta didik mengetahui kisi-kisi soal SAS
Selamat pagi anak-anak kelas IV Alhamdulillah hari ini kita dapat berjumpa lagi, semoga semuanya dalam keadaan sehat.. baiklah sebelum memulai Pelajaran kita awali dengan berdoa dan beristighfar bersama.
Berikut ini contoh KISI-KISI sekaligus LATIHAN yang dapat menjadi bahan belajar untuk STS PAI KELAS IV
Norma adalah aturan atau ketentuan yang mengikat warga kelompok dalam masyarakat, dipakai sebagai panduan, tatanan, dan pengendali tingkah laku yang sesuai dan bisa diterima. Norma juga bisa didefinisikan sebagai aturan,
Norma Kesusilaan
Norma kesusilaan adalah peraturan sosial yang berasal dari suara hati nurani manusia yang dapat menghasilkan akhlak. Norma kesusilaan berlaku umum bagi seluruh anggota masyarakat (universal).
Contoh norma kesusilaan antara lain manusia tidak boleh menyaktiti hati orang lain, harus bertindak adil, selalu berkata jujur, menghindari perasaan iri, dan tidak merasa tinggi hati
Norma Kesopanan
Contoh norma kesusilaan antara lain manusia tidak boleh menyaktiti hati orang lain, harus bertindak adil, selalu berkata jujur, menghindari perasaan iri, dan tidak merasa tinggi hati
Norma Kesopanan
Norma kesopanan adalah peraturan sosial yang mengarah pada cara seseorang bertingkah laku secara wajar dalam kehidupan bermasyarakat
Contoh norma kesopanan seperti tidak meludah di sembarang tempat, memberi atau menerima sesuatu dengan tangan kanan, menghormati orang yang lebih tua, serta saling bertegur sapa dengan orang yang dikenal.
Contoh norma kesopanan seperti tidak meludah di sembarang tempat, memberi atau menerima sesuatu dengan tangan kanan, menghormati orang yang lebih tua, serta saling bertegur sapa dengan orang yang dikenal.
Norma Agama
Norma agama merupakan aturan yang bersifat mutlak, tidak dapat ditawar, dan diubah aturannya. Norma agama berisi perintah dan aturan dari Tuhan dan berlaku bagi orang-orang yang meyakini agamanya.
Contoh penerapan norma agama dalam masyarakat seperti rajin beribadah sesuai agamanya masing-masing, menghormati kedua orang tua, menjaga hubungan baik antar umat beragama, dan membantu orang yang mengalami kesusahan.
Norma Hukum
Norma Hukum
Jenis norma yang terakhir adalah norma hukum, yang merupakan aturan berisi perintah dan larangan yang dibuat oleh pihak berwenang (negara) dan berlaku bagi seluruh warga negara tanpa terkecuali (berlaku secara universal)
Contoh pelaksanaan norma hukum seperti wajib menyalakan lampu utama pada pengendara sepeda motor saat siang dan malam hari, kewajiban membuat KTP untuk masyarakat yang usianya 17 tahun ke atas, wajib membawa SIM dan STNK saat berkendara, serta wajib membayar pajak.
Ayat dalam surat Al-Kafirun yang menerangkan tidak ada toleransi dalam hal akidah terdapat di ayat ke-6 لَكُمْ دِيْنُكُمْ وَلِيَ دِيْنِ".Untukmu agamamu, dan untukku agamaku"
Masjid pertama yang di bangun oleh Nabi Muhammad SAW adalah Masjid Quba.
BAB 1
- Mengkaji surat Al-Hujarat ayat 13.
- Pahami ilmu Tajwid yang telah dipelajari seperti Ghunnah, Qalqolah, dan Mad.
- Arti tiap kata dari surat Al-hujarat ayat 13
- Pesan moral yang harus kalian jelaskan dari Makna surat Al-Hujarat ayat 13
BAB 2
- Asmaulhusna
- Arti serta makna Al-malik
- Al-Aziz
- Al-Quddus
- As-Salam
- Al-Mukmin
- Contoh teladan dari tiap nama-nama Allah yang telah dipelajari
BAB 3
- Contoh perilaku toleransi di kehidupan bermasyarakat
- Jelaskan batasan bertoleransi dalam beragama
- Tanda-tanda akhir baligh menurut ilmu fikh ada 3 Ihtilam (Mimpi basah), Haid bagi perempuan, berusia 15 tahun.
- Tanda-Tanda usia baligh menurut ilmu Biologi Perubahan Fisik bagi lako-laki dan perempuan.
- Muslim yang telah akhir baligh disebut Mukallaf
- Muslim yang telah melewati akhir baligh maka berkewajiban melaksanakan perintahnya Allah dan menjauhi segala laranganNya.
BAB 5
- Alasan Nabi Muhammad Hijrah ke Madinah adalah karena Tekanan dari kaum kafir Qurais dan Perintah Allah
- Perjalanan Nabi dari Mekah ke Madinah disebut Hijrah
- Nabi yang wajib imani berjumlah 25
- Nabi Hijrah dari Kota Mekah Menuju kota Madinah
- Sahabat Nabi yang menemani hijrah yang Nabi Muhammad dari mekah ke madinah adalah Abu Bakr Ash-Shiddiq
- Nabi Muhammad bersembunyi di Goa Hita untuk menghindari kejaran dari Kafir Qurays
- Orang yang memberi usul untuk membunuh nabi Muhammad adalah Abu Jahal
Silakan belajar menggunakan buku Modul atau dengan latihan di bawah ini, semua ada dan dijelaskan di dalam buku modul!
1. Norma yang didasarkan pada hati nurani manusia disebut norma..
2. Norma yang berasalah dari agama disebut norma...
3. Sebutkan Aurat bagi laki-laki yang tidak boleh terlihat...
4. Seseorang yang mengusulkan membinasakan nabi Muhammad adalah...
5. Sebutkan alasan Nabi Muhammad Hijrah Ke kota Madinah...
6. Sebutkan Tanda-tanda usia baligh bagi laki-laki..
6. Sebutkan Tanda-tanda usia baligh bagi laki-laki..
Baiklah kita cukupkan materi hari ini semoga apa yang telah bapak sampaikan dapat ananda pahami semua.
Kita bertemu lagi Minggu depan bapak akhiri wassalamu'alaikum warahmatullahi wabarokatuh
Tidak ada komentar:
Posting Komentar